Rabu, 02 Juni 2010

Bahan Herbal (Part 1)

Di buat Oleh : DiaryNadya di Rabu, Juni 02, 2010
Assalamualaikum..

Halo rekan blogger semua.. ^_^
kali ini saya ingin membagi ilmu akademik saya tentang khasiat dan kegunaan bahan herbal, karena tanaman herbal banyak jenisnya jadi saya bagi dalam beberapa bagian.

1. ADAS (Foeniculum vulgare)
Bagian yang dipakai : Buah kering dan minyak
Sifat dan khasiat terapi
Aromatik, manis, pedas dan hangat
Menambah nafsu makan (stomachica)
Peluruh dahak (expectorant)
Peluruh kentut (carminative)
Peluruh kencing (diuretic)
Pencahar (laxative)
Merangsang ASI (lactagoga)
Anti radang (anti inflammatory)
Anti cacing (anthelmintic)
Antiasma (bronchodilatator)
Meningkatkan elastisitas pembuluh darah
Efek toksik
Merangsang sekresi asam lambung

2. BIDARA UPAS ( Marremia mammosa)
Bagian yang dipakai : Umbi
Sifat dan khasiat terapi
Pahit dan dingin
Anti radang (anti inflammatory)
Pengurang nyeri (analgesic)
Penghilang bengkak (anti swelling)
Penetral racun (antidote)
Pencahar (laxative)
Penyejuk (demulcent)
Perangsang ASI (lactagoga)
Bakteriostatik
Antioksidan
Efek toksik
Hepatonefrotoksik
Menekan libido

3. CABE JAWA (Piper retrofractum)
Bagian yang dipakai : Buah
Sifat dan khasiat terapi
Hangat, panas dan pedas
Pengurang nyeri (analgesic)
Peluruh keringat (diaphoretic)
Peluruh kentut (carminative)
Peluruh haid (emenagog)
Perangsang (stimulant)
Penguat libido (approdisiaca)
Perangsang ASI (lactagoga)
Menaikkan tekanan darah
Efek toksik
Merangsang sekresi asam lambung

4. CENGKEH (Eugenia aromatika)
Bagian yang dipakai : Kuncup bunga dan daun
Sifat dan khasiat terapi
Aromatik dan hangat
Anti radang (anti inflammatory) sal.cerna
Pengurang kolik (antispasmodic)
Penekan batuk (antitussive)
Peluruh kentut (carminative)
Penguat libido (approdisiaca)
Perangsang nafsu makan (stomachica)
Bakteriostatik
Antioksidan
Antiseptik
Anestetik lokal
Efek toksik
Meningkatkan tekanan darah
Hepatotoksik

5. JAHE (Zingiber officinale)
Bagian yang dipakai : Rimpang dan daun
Sifat dan khasiat terapi
Aromatik, rasa pedas dan hangat
Perangsang nafsu makan (stomachica)
Anti muntah (antiemetic)
Perangsang (stimulant)
Melancarkan peredaran darah
Memacu metabolisme lemak
Anti radang (anti inflammatory) sendi
Peluruh kentut (carminative)
Peluruh keringat (diaphoretic)
Peluruh dahak (expectorant)
Peluruh haid (emenagog)
Penekan batuk (antitussive)
Memperbanyak ASI (lactagoga)
Memacu metabolisme lemak
Efek toksik
Iritasi lambung dan usus
Meningkatkan tekanan darah

6. JINTAN HITAM (Nigella sativa)
Bagian yang dipakai : Biji
Sifat dan khasiat terapi
Aromatik, hangat dan pahit
Perangsang (stimulant)
Peluruh kentut (carminative)
Peluruh keringat (diaphoretic)
Peluruh haid (emenagog)
Perangsang ASI (lactagoga)
Meningkatkan imunitas (immunomodulator)
Antiviral
Anti muntah (antiemetic)
Efek toksik
Nefrotoksik

7. JINTAN PUTIH (Cuminum cyminum)
Bagian yang dipakai : Biji
Sifat dan khasiat terapi
Aromatik dan hangat
Perangsang (stimulant)
Penenang (sedative)
Peluruh haid (emenagoga)
Penekan batuk (antitussive)
Efek toksik
Merangsang sekresi asam lambung

hmm.. masih banyak lagi tanaman herbal yang mau kubagi, tapi apa daya udah malam. saatnya beristirahat supaya aktifitas besok bisa lancar. Amiin..
Semoga bermanfaat,moga rekan blogger selalu diberikan kesehatan olehNya.

Amin Ya Rabbal Alamin

8 Kasih komentar:

yhoga deviant mengatakan...

bagus nh postingannya, tentang tumbuhan herbal yang banyak khasiatnya..
mampir n follow blog ku yah.

DiaryNadya mengatakan...

@ yhoga : makasih, pasti q mampir n follow, jgn lp berkunjung kembali :)

Ega mengatakan...

Alahamdulillah, kami sekeluarga bila sakit mengutamakan pengobatan dengan herbal terlebih dahulu sebelum dengan medis...:X

DiaryNadya mengatakan...

@ ega : Alhamdulillah, lebik baik seperti itu :)

Unknown mengatakan...

menarik sekali info nya

coba dari dulu posting ini :D

DiaryNadya mengatakan...

@ Baca Manga : makasih, ditunggu part 2 nya ya :D

helman mengatakan...

hmmmm kok bukan jahe yang pertama ya

DiaryNadya mengatakan...

@ helman : sesuai abjad dunk hehe :D

Posting Komentar

thanx buat commentnya ya, jangan bernada spam ya :)

 

Diary Nadya Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review